Lebih Baik Olahraga Pagi atau Sore Hari?

Siapa yang menyangkal bahwa olahraga adalah kegiatan yang menyehatkan?

Banyak manfaat yang didapatkan dengan berolahraga.
Tidak hanya menyehatkan secara fisik tapi juga membuat psikis menjadi lebih baik.

Dengan kesibukan pekerjaan dan kemacetan jalanan yang menyita waktu, maka mencari waktu yang tepat untuk olahraga menjadi sesuatu yang sangat sulit dan seringkali menjadi alasan utama mengapa orang enggan berolahraga walaupun mengetahui manfaatnya.

Mana yang lebih baik olahraga di pagi hari atau olahraga di malam hari?
Pertanyaan ini sangat sulit dijawab.


Olahraga pagi hari :

  • Bagi orang yang mengalami kesulitan tidur, olahraga pagi sangat membantu terutama bila olahraga dilakukan di luar ruangan sehingga mendapatkan paparan sinar matahari pagi.

    Sinar matahari pagi akan membantu pengaturan jam biologis dan membantu pengaturan hormon melatonin, sebuah hormon alami yang dihasilkan oleh kelenjar pineal dalam tubuh kita yang mengatur waktu tidur dan berjaga.
  • Bagi penderita hipertensi, olahraga pagi membantu menurunkan tekanan darah.
  • Bagi orang yang mengalami kesulitan untuk berolahraga secara konsisten, beberapa penelitian membuktikan bahwa olahraga di pagi hari membuat orang lebih mudah menjadi konsisten dan menjadikan olahraga sebagai kebiasaan hidup.

    Hal ini terjadi karena olahraga pagi dilakukan saat badan masih terasa segar dan karena dilakukan di awal hari, maka akan terhindar dari mangkir olahraga karena adanya agenda kegiatan yang tidak terencana sebelumnya yang tidak bisa dihindari.

    Hanya saja bangun lebih pagi untuk olahraga akan menjadi sebuah tantangan.
  • Akan tetapi, olahraga pagi membutuhkan lebih banyak waktu untuk melakukan pemanasan dan peregangan karena tubuh masih dingin.

    Jika hal ini tidak dilakukan atau kurang optimal maka kemungkinan cedera akan meningkat.


BACA JUGA

Lebih Baik Olahraga Pagi atau Sore Hari?
Mengenali diri sendiri adalah jawaban yang paling bijaksana.

Cobalah olahraga di pagi hari dan coba pula olahraga di sore hari.
Kemudian tentukan pilihan berdasarkan yang manakah yang paling dirasa menyenangkan, mudah, sesuai dengan jadwal kerja, dan memungkinkan untuk dijalani secara rutin.

Buatlah menjadi sederhana.
Apapun yang dipilih, tidak ada yang salah atau benar karena setiap orang adalah unik dengan kekurangan dan kelebihannya.

dr santi
Bagi orang yang mengalami kesulitan untuk berolahraga secara konsisten, beberapa penelitian membuktikan bahwa olahraga di pagi hari membuat orang lebih mudah menjadi konsisten dan menjadikan olahraga sebagai kebiasaan hidup.
Bagi orang yang mengalami kesulitan untuk berolahraga secara konsisten, beberapa penelitian membuktikan bahwa olahraga di pagi hari membuat orang lebih mudah menjadi konsisten dan menjadikan olahraga sebagai kebiasaan hidup.

Olahraga sore hari :

  • Menurunkan risiko terkena penyakit yang berkaitan dengan naiknya kadar gula dalam darah.
  • Meningkatkan pencapaian dalam hal kecepatan, kekuatan, dan daya tahan olahraga.

    Misalnya ketika berlari di sore hari akan lebih mudah mencapai kecepatan lari yang lebih tinggi daripada lari pagi atau kekuatan mengangkat beban akan lebih baik.
  • Hanya membutuhkan waktu pemanasan dan peregangan yang relatif lebih singkat karena tubuh sudah panas karena aktivitas sepanjang hari dan risiko cedera tidak setinggi olahraga pagi hari
  • Pada sebagian orang, olahraga sore menyebabkan tubuh menjadi segar dan hangat sehingga akan mengalami kesulitan untuk tidur.

    Tetapi sebagian yang lain justru merasa dapat tidur lebih baik karena proses olahraga yang memakan energi menyebabkan tubuh lelah dan membutuhkan istirahat.


Mengenali diri sendiri menjadi jawaban yang paling bijaksana.

Cobalah olahraga di pagi hari dan coba pula olahraga di sore hari.

Kemudian tentukan pilihan berdasarkan yang manakah yang paling dirasa menyenangkan, mudah, sesuai dengan jadwal kerja, dan memungkinkan untuk dijalani secara rutin.

Buatlah menjadi sederhana.

Apapun yang dipilih, tidak ada yang salah atau benar karena setiap orang adalah unik dengan kekurangan dan kelebihannya.

Ada orang yang mudah bangun pagi tetapi ada pula yang sulit bangun pagi misalnya.

Tidak perlu memaksakan diri.

Lakukan penyesuaian dan nikmatilah prosesnya.

Mari olahraga dan raih tubuh sehat dan bugar!


(dr. Susanti, kenapa ya dok?, kenapayadok.com)




THE MATERIAL IN THIS SITE IS INTENDED TO BE OF GENERAL INFORMATIONAL USE AND IS NOT INTENDED TO CONSTITUTE MEDICAL ADVICE, PROBABLE DIAGNOSIS, OR RECOMMENDED TREATMENTS.
Please note that medical information found on this website is designed to support, not to replace the relationship between patient and physician/doctor and the medical advice they may provide.

(Credit: Isa KARAKUS, Sasin Tipchai. Pictures are used for representational purpose only)

Leave a Reply

Your email address will not be published.